Beranda

Jadikan kelemahan sumber Kekuatan

2 Komentar


semngat danbobismillahirahmanirahim

sahabatku semua yang dirahmati Allah, Resahnya hati bisa menjauhkan diri dari kebahagiaan, karena akarnya segala kebahagiaan dan kesusahan adalah hati, maka hati membutuhkan siraman agar tetap terjaga kesejukan dan kesegarannya. maka berDzikirlah (mengingat Allah) hal yang utama sebagai bahan siraman hati.

sahabat, Antusias tinggi, positivethinking, semangat, sabar disertai doa, spirit semacam  ini yang harus bergelora  dan tumbuhkan dalam diri kita, bila ingin meraih cita-cita, bila ingin sukses, walaupun mungkin cita-cita itu belum tercapai, walaupun sukses masih jauh, minimal mendapatkan kenikmatan karena berlelah-lelah dan mendapatkan pahala karena berusaha. betul tidak kawan ?

apa yang harus dilakukan untuk menggapai semua itu ?

berusaha Memotivasi diri yg merupakan bahan bakar seseorang agar mau melaksanakan sesuatu. Banyak dari kita yang mempunyai keinginan dan ambisi besar, tapi kurang mempunyai inisiatif dan kemauan untuk mengambil langkah untuk mencapainya. Ini menunjukkan kurangnya energi pendorong dari dalam diri kita sendiri atau kurang motivasi. betul tidak kawan ?

karena tingkah laku manusia itu aneh. Ada yang melihat peluang-peluang sementara yang lainnya hanya melihat masalah-masalah. Jika Anda melatih pikiran Anda untuk mencari peluang-peluang, Anda akan menemukan, bahwa sebenarnya tiap hari memberikan peluang yang jumlahnya lebih banyak dari yang bisa kita raih. Semuanya ada di sekitar kita. Mereka yang akan mencari kita, bukan kita yang mencaria mereka. Masalah terbesar kita adalah memilih satu yang terbaik di antaranya. nah ini masalahnya ??

Dalam dunia yang penuh persaingan ini, orang berlomba untuk menjadi yang lebih baik, dan kalau perlu menjadi yang terbaik. Orang seringkali lupa kalau mengakui kelemahan merupakan salah satu kualitas kepribadian yang penting. padahal ketidaksempurnaan kita itulah yang menjadikan kita sempurna..

sebuah kisah menarik, mengawali pembahasan hari ini… semoga dapat mengispirasimu,..

Di sebuah ruang kuliah, seorang profesor kedokteran memberikan kuliah perdananya. Para mahasiswa baru itu tampak serius. Mata mereka terpaku menatap profesor, seraya tangan sibuk mencatat.

“Menjadi dokter, butuh keberanian dan ketelitian,” terdengar suara sang profesor. “Dan saya harap kalian dapat membuktikannya.” Bapak itu beranjak ke samping. “Saya punya setoples cairan limpa manusia yang telah direndam selama 3 bulan.” Profesor itu mencelupkan jari ke dalam toples, dan memasukkan jari itu ke mulutnya. Terdengar teriak-teriak kecil dari mahasiswa itu. Mereka terlihat jijik. “Itulah yang kusebut dengan keberanian dan ketelitian,” ucap profesor lebih meyakinkan.

baca memaksimalkan kelemahan menjadi sumber kekuatan

dan ternyata itu mudah kok

4 Komentar


bismillahirahmanirahim

sahabatku semua yang dirahmati Allah, banyak sekali yang mudah menyerah jika dihadapkan dengan problematika hidup yang komplek dizaman serba canggih ini,, dan tak jarang Dibeberapa status facebook dan twitter beberapa kali saya jumpai tulisan yang berjudul “Hidup Tidak Segampang Apa Yang Dikatakan Mario Teguh”. Inti dari tulisan tersebut adalah bahwa hidup ini sulit, hidup ini penuh perjuangan dan hidup ini tidak segampang bacotnya para motivator. Apa yang salah dengan tulisan ini, tidak ada. Benar – Salah itu relatif semuanya dikembalikan kepada pribadi masing-masing. Selalu ada dua sisi dari segala sesuatu hal di kehidupan ini. Banyak yang menganggap Mario Teguh benar tapi tidak sedikit juga yang kurang setuju dengan motivator papan atas tersebut. That’s life, kalau tidak begitu bukan hidup namanya. ya to tidak kawan?

bagaimana hidup itu agar bisa mudah? ya kita buat mudah saja…

sebenarnya kita sendiri yang sering menyulitkan hidup kita sendiri…

sebuah kisah bacalah dan renungkanlah…

Ada seseorang saat melamar kerja, memungut sampah kertas di lantai ke dalam tong sampah, dan hal itu terlihat oleh peng-interview, dan dia mendapatkan pekerjaan tersebut.

* Ternyata untuk memperoleh penghargaan sangat mudah, cukup memelihara kebiasaan yang baik.

Ada seorang murid bekerja di toko sepeda. Suatu saat ada seseorang yang mengantarkan sepeda rusak untuk diperbaiki di toko tersebut. Selain memperbaiki sepeda tersebut, si anak ini juga membersihkan sepeda hingga bersih mengkilap. Murid – murid lain menertawakan perbuatannya. Keesokan hari setelah sang empunya sepeda mengambil sepedanya, si adik kecil ditarik/diambil kerja di tempatnya.

baca kisah selengkapnnya…

Arti 100.000 buatmu

3 Komentar


bismillahirahmanirahim

sahabatku semua yang dirahmati Allah, andai didompetmu cuma ada uang 100 ribu saja, apa yang akan kamu perbuat dengan uang tersebut? mau dibuat beli pulsa? mau buat makan? atau mau sedikit diamalkan ke masjid to panti asuhan? ato mau diapain? jika hidup di kota-kota besar 100ribu tidaklah ada artinya dalam beberapa hari saja pasti habis, misal makan 3x sehari dengan asumsi makan nasi + pecel ayam + es teh manis berpa coba ? Rp 12ribu kan, terus di kali 3 jadi sama dengan 36ribu, berarti dalam waktu 3 hari uang tersebut sudah habis ya to tidak kawan, tapi coba bayangkan uang seratus ribu untuk para tukang becak, bayangkan arti 100ribu buat kuli bangunan, bayangkan 100ribu buat pelayan restoran, bayangkan 100ribu buat karyawan bawahan, bayangngkan berapa berartinya uang tersebut. ada yang bilang “uang susah dicari namun lancar sekali buangnya” apa arti 100ribu buatmu kawan? semoga engkau bisa menggunakannya dengan sebaik-baiknya dan sebijak-bijaknya, sungguh diluar sana masih banyak yang susah daripada kamu..

sebuah kisah menarik, bagi yang sudah pernah baca diambil hikmahnya saja.

Konon, uang seribu dan seratus ribu memiliki asal-usul yang sama tapi mengalami nasib yang berbeda. Keduanya sama-sama dicetak di PERURI dengan bahan dan alat-alat yang oke. Pertama kali keluar dari PERURI, uang seribu dan seratus ribu sama-sama bagus, berkilau, bersih, harum dan menarik.

Namun tiga bulan setelah keluar dari PERURI, uang seribu dan seratus ribu bertemu kembali di dompet seseorang dalam kondisi yang berbeda.

baca kisah selengkapnya..

Jangan cuma gantung impian

2 Komentar


bismillahirahmanirahim

sahabatku semua yang dirahmati Allah, semalem sehabis kuliah statika struktur teman-teman ngajakin futsal, tempatnya dichampian futsal, saya sih cuma nganter ngramein saja, karena saya malam itu juga akan berangkat kerja, dalam perjalanan ke tempat tujuan ada satu hal yang menarik perhatian saya, “bunga ditepi jalan” yach seorang gadis kecil yang umurnya kurang dari lima tahun melenggak-lenggokkan badanya.. ditengah pembatas ditengah jalan sambil meminta-minta belas kasihan mobil-motor yang berhenti dilampu merah, sungguh kasian sekali.. realita yang meniris hati, sementara orang tuanya berada dipinggir jalan duduk manis bahkan ada yang tiduran, dengan kotak musik memaninkan suara musiknya agar anaknya menari dan pengguna jalan simpati padanya. sungguh miris membiarkan bocah kecil ditengah jalan sendirian sedangkan kanan kirinya lalu lalang kendaraan tiada habis-habisnya. bagaimana jika ia terjatuh kemudian ada mobil menabraknya? itu yang ada dibenak saya? dan saya kesala dengan orang tuanya yang membiarkan anaknya bekerja sedang ia duduk santai menanti hasilnya, apa dia itu benar anaknya? to hanya anak pinjaman untuk dijadikan penarik simpati? seharusnya anak sekecil itu dirumah sudah tidur berselimut tebal dengan mimpi indahnya, bukan meriding kedinginan dengan baju apa adanya di jalan jam 9 malam. coba kawan bayangkan?

apakah anak-anak seperti itu punya impian? saya rasa punya, apa kamu punya impian kawan, lihat betapa kerasnya kehidupan mereka menjalani hidup, bandingkan denganmu, apa impianmu? apakah kamu mampu meraihnya?

dimana pemerintah yang melindungi anak-anak jalanan, dimana pemerintah yang katanya memihak rakyat miskin, dimana anggota-anggota dewan dengan mobil mewahnya, apakah mereka melihat ini? apakah mereka mendengar tangisan mereka? apakah mereka merasakan bagaimana kerasnya kehidupan mereka, yach saya tahu dimana mereka, mereka akan datang saat ingin meminta dukungan suara, mereka akan datang untuk mensukseskan politik mereka, mereka akan datang saat berita-berita tentang mereka ditayangkan dimedia-media, lalu siapa yang peduli dengan mereka? kawan kamu peduli to tidak? to kamu hanya peduli pada dirimu sendiri… lantas siapa yang masih peduli dengan mereka… duch ya Allah kasihan sekali mereka, semoga mereka selalu diberi ketabahan…

sebuah introduction…

kawanku ,mari menggapai impian-impian kita, agar kehidupan kita menjadi lebih baik..

sebuah kisah bacalah dengan seksama

Dalam suatu penelitian yang dilakukan oleh para profesor di USA, ada 2 ekor monyet yang dimasukkan ke dalam satu ruangan kosong secara bersama-2. Kita sebut saja monyet tersebut Monyet A dan B. Di dalam ruangan tersebut terdapat sebuah tiang, dan diatas tiang tersebut nampak beberapa pisang yang sudah matang. Apa yang akan dilakukan oleh 2 monyet tersebut menurut anda ?
Setelah membiasakan diri dengan keadaan lingkungan di dalam ruangan tersebut, mereka mulai mencoba meraih pisang-2 tersebut. Monyet A yang mula-2 mencoba mendaki tiang. Begitu monyet A berada di tengah tiang, sang profesor menyemprotkan air kepadanya, sehingga terpleset dan jatuh. Monyet A mencoba lagi, dan disemprot, jatuh lagi, demikian berkali-2 sampai akhirnya monyet A menyerah. Giliran berikutnya monyet B yang mencoba, mengalami kejadian serupa, dan akhirnya menyerah pula.

baca kisah selengkapnya….

Percaya diri kok susah sih !!

3 Komentar


bismillahirahmanirahim,

Sahabatku semua yang baik budinya, senin ketemu senin lagi,,.. hari kok terasa berlalu begitu cepat yach, aku mau tanya selama perjalanan hidupmu pelajaran apa yang paling berkesan dalam hidupmu, eits.. bukan pelajran disekolah lho..mksud aku tuch hal terhebat yang pernah kamu lakukkan atau sebuah kenangan yang takkan pernah terlupakan hingga kini, kejadian yang lucu, kejadian yang konyol misalnya, yang terkadang jika kita mengingatnya kita akan senyum-senyum sendiri, aku yakin sahabatku semua mempunyainya

sebuah kisah menarik…

kisah ini menceritakan sebuah keteladanan dimana orang tua yang bijaksana mengajarkan kepada anaknya tentang makna hidup dari memegang sebuah prinsip dan selalu istiqomah dalam menjalani hidup meraih ridho illahi.

syahdan pada zaman dahulu, ada orang tua yang bijaksana. orang tua itu memeliki seorang anak yang pikirannya selalu berubah-ubah yaitu tidak memiliki pendirian yang teguh karena terlalu banyak mendengar omongan orang lain yang tidak bermanfaat.

orang tuanya pun turun dan anaknya menaiki khimar tersebut.tak lama kemudian mereka bertemu dengan serombongan laki-laki yang sinis menyatakan bahwa dengan membiarkan anaknya menaiki khimar sementara orang tuannya berjalan kaki maka orang tuannya sama saja dengan tidak mengajari anaknya sopan santun.masa  anaknya enak-enakan menunggang khimar sedangkan orang tuanya berjalan kaki hingga kelelahan.

Lainnya

pilih kerja keras to cerdas ?

Tinggalkan komentar


Bismillahirahmanirahim

Kawanku semua yang dirahmati Allah, kota metropolitan Jakarta dengan semua aktivitas didalamnya, macet, polusi, korupsi sampai rebutan kursi. Tiap hari orang sibuk dengan urusanya masing – masing, setiap hari bahkan semakin sibuk, sibuk nyari uang, sibuk cari makan, sibuk cari solusi atas kehidupannya. Kawan to lawan, musuh topun teman tak pandang bulu lagi yang penting bisa menang, yang penting bisa kenyang, biarkan yang lain, unggulkan diri sendiri, kalahkan dan hancurkan, kehidupan yang begitu keras, persaingan yang begitu ketat dan siapa yang kalah harus mengalah, siapa yang menang pasti takkan ada lawan, ya seperti itulah dinamikanya…terkadang jenuh aku memikirkanya..

Sebuah kisah  semoga membuka mata hatimu…

Seorang tukang kayu baru saja mendapat pekerjaan setelah lama menganggur, dia mendapatkan pekerjaan menebang pohon dihutan untuk membuka lahan pemukiman baru. Di hari pertama bekerja, dia mempersiapkan semua peralatannya termasuk kapak kesayangannya yang sudah diasahnya semalaman dan nampak sekali ketajamannya. Di hari pertamanya itu dia mampu menebang 10 batang pohon. Dia pun mendapat pujian dan sanjungan dari bosnya. Pujian itu membangkitkan semangat si tukang kayu dan berjanji akan lebih semangat lagi bekerja di hari berikutnya.

baca selengkapnya..

kisah seekor srigala pincang

3 Komentar


bismillahirahmanirahim..

kawanku yang baik budinya.. jika saya tanya bagimana harimu hari ini, kamu akan jawab apa,??

pasti ada yang bilang baik – baik saja, ada juga yang bilang ah biasa saja, ada yang bilang  alhamdulillah luar biasa ato malah ada yang bilang buruk sekali to kata-kata yang seharusnya tidak kamu ucapkan, jadi harus bagaimana jika menyikapi datangnya hari; ya harus bersyukur walaupun bagaimana keadaan harimu hari ini kawan, alhamdulillah ya Allah, hari ini saya masih kau beri kesempatan untuk hidup, kau beri kesemptan untuk menghirup udara segar ini, alhamdulillah ya Allah engkau panjangkan hidupku, Alhamdulillah ya Allah engkau beri kesempatan untuk memperbaiki kehidupanku, Alhamdulillah ya Allah kau perindah hidupku, alhamdulillah ya Allah..sungguh semua ini karena kuasamu karena kasih sayangmu…

sebuah kisah menarik, bacalah dengan seksama

Di sebuah hutan, tinggallah seekor serigala pincang. Hewan itu hidup bersama seekor harimau yang besar berbadan coklat keemasan. Luka yang di derita serigala, terjadi ketika ia berusaha menolong harimau yang di kejar pemburu. Sang serigala berusaha menyelamatkan kawannya. Namun sayang, sebuah panah yang telah di bidik malah mengenai kaki belakangnya. Kini, hewan bermata liar itu tak bisa berburu lagi bersama harimau, dan tinggal di sebuah gua, jauh dari perkampungan penduduk.

baca kisah selengkapnya..

Kisah seorang Sahabat

Tinggalkan komentar


“Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan (Q.S Al Insyiraah: 5-6)

Sebagai siswa disalah satu Pendidikan Kedinasan di Negeri ini, adalah kewajiban untuk menyelesaikan belajar dengan hasil yang memuaskan. Jika kukenang kisah perjalananku masuk di Perguruan Tinggi Kedinasan ini jadi teringat dimana begitu banyak tantangan,hambatan,ujian mental yang dilalui.

Kisah ini dimulai setelah menyelesaikan pendidikan di Sekolah Menengah Tingkat Atas di Kabupaten Rembang di Jawa Tengah. Waktu itu tidak mampu untuk melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi Negeri karena kemampuan ekonomi terbatas, lalu mendaftar di salah satu Pendidikan Militer yang tentunya ada Ikatan dinas, selama pendidikan tidak dikenakan biaya, sehingga tertarik untuk mengikuti tes masuk, kebetulan pula persyaratan administrasi telah sesuai. Tahapan test berikutnya dijalani dan mengalami kegagalan.Tentunya agak kecewa tapi memang mungkin bukan jalan hidupku.

baca selengkapnya..

mutiara kata semangatiku

9 Komentar


kawan punyakah kau motto dalam hidupmu, yang bisa memberi semangat dalam pekerjaanmu, yang selalu memberi dorongan untukmu menuntut ilmu, aku yakin kamu memilikinya dan semua orang punya motto dalam dirinya, berikut kata kata mutiara yang selalu menyemangatiku insyAllah.

مَنْ سَارَ عَلىَ الدَّرْبِ وَصَل

1. Barang siapa berjalan pada jalannya sampailah ia

2. مَنْ جَدَّ وَجَدَ
2. Barang siapa bersungguh-sungguh, dapatlah ia
.
3. مَنْ صَبَرَ ظَفِرَ
3. Barang siapa sabar beruntunglah ia
.
4. مَنْ قَلَّ صِدْقُهُ قَلَّ صَدِيْقُهُ
4. Barang siapa sedikit benarnya/kejujurannya, sedikit pulalah temannya.

5. جَالِسْ أَهْلَ الصِّدْقِ وَالوَفَاءِ
5. Pergaulilah orang yang jujur dan menepati janji.

baca selengkapnya..

%d blogger menyukai ini: