UKURAN KABEL LISTRIK

Masih banyak yang salah paham atau salah pengertian mengenai ukuran kabel listrik yang akan digunakan baik untuk sambungan PV ke SCC ataupun dari SCC ke Battere dan juga dari battere ke Inverter.

Untuk ukuran kabel listrik yang banyak dipakai saat ini adalah standard internasional dengan satuan sistem SI yaitu mm² dan stadard Amerika yaitu AWG.
untuk konversi dari system SI ke AWG vise versa sudah banyak bertebaran di internet.
Kebanyakan salah pengertian di sini ada pada SI yaitu mm² = milimeter persegi. milimeter persegi disini adalah luas penampang dari inti kabel tidak termasuk isolasi luarnya yang bukan diameter dari inti kabel tersebut, karena akan berbeda jauh.
Setelah diketahui luas penampangnya maka dicarilah KHAnya atau kemampuan hantar arusnya yang sudah banyak sekali beredar di internet, dan perlu diingat KHA setiap kabel berbeda beda walaupun dengan penampang yang sama, karena ada beberapa faktor yang berbeda misalnya material pembuatnya, jenis atau tipe kabel, banyaknya inti kabel ada satu inti, dua inti, tiga inti dll, serta cara memasangnya apakah terkena udara langsung atau dipasang di dalam konduit atau pipa.

Lainnya